DOA-DOA MATSUR
Dapat dibaca setelah khatam Al Qur’an, Qiyamullail, selesai shalat dan di waktu-waktu yang mustajab
Ya allah, berilah kami petunjuk bersama orang-orang yang telah Engkau selamatkan. Lindungilah kami bersama orang-orang yang telah Engkau lindungi. Berkahilah bersama orang-orang ang telah Engkau berkahi. Jagalah kami dari kejahatan apa yang telah engkau takdirkan. Sesungguhnya Engkaulah yang memutuskan, dan tidak ada yang dapat mamutuskan sesuatu kepada-Mu. . Engkau Rabb kami yang Maha Suci dan Maha Tinggi.
Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dengan ridha-Mu dari kemurkaan-Mu. Dan dengan keselamatan-Mu dari siksaan-Mu. Kami berlindung kepada-Mu dari-Mu yang tidak dapat saya hitung pujian kepada-Mu, sebagaimana Engka memuji atas diri-Mu.
Ya Allah, kepada-Mu aku beribadah dan untuk-Mu kami shalat dan sujud. Kepada-Mu kamu menuju dan bersegera. Kami memohon rahmat-Mu dan takut akan azab-Mu, sesungguhnya azab-Mu menimpa orang-orang kafir. Ya Allah, kami minta ampun dari-Mu, memuji-Mu dengan kabaikan, tidak kufur kepada-Mu, beriman kepada-Mu, tunduk kepada-Mu, dan mencabut siapa yang kufur kepada-Mu.(HR. Al Baihaqi)
Ya Allah, berilah kami rasa takut kepada-Mu, yang dapat menghalangi dengan rasa takut itu antara kami dan bermaksiat kepada-Mu. Berilah kami ketaatan kepada-Mu yang dapat menyampaikan kami dengannya ke surga-Mu. Berila kami keyakinan yang dapat meringankan musibah dunia yang menimpa kami. Ya Allah, berilah kami kepuasan dengan pendengaran-pendengaran kami, penglihatan penglihatan kami, kekuatan kekuatan kami selama Engkau memberi hidup kepada kami, dan jadikanlah semua itu yang mewarisi kami(janganlah sampai Kau ditinggalkan semua itu sebelum kami meninggal). Balaslah orang-orang yang berbuat aniaya kepada kami, tolonglah kami dalam menghadapi musuh musuh kami. Janganlah engkau menimpakan cobaan dalam agama kami, janganlah engkau menjadikan dunia ini menjadi tujuan utama kami, dan jangan pula dijadikan puncak pengetahuan kami,serta janganlah Engkau jadikan orang yang tidak mempunyai rasa belas kasihan kepada kami menjadi pemimpin kami.(HR. Atturmudzi).
Ya Allah, aku memohon kebajikan yang telah dimohon hamba-Mu dan nabi-Mu Muhammad saw. Dan aku berlindung dari kejahatan yang telah diminta perlindungannya oleh hamba-Mu dan nabi-Mu Muhammad saw. Engkau tempat meminta pertolongan, dan kepada-Mu kami menyampaikan. Tiada daya dan kekuatan kecuali dengan Allah. (HR. Atturmudzi).
Ya Allah Rabb kami, janganlah kau jadikan hati kami condong kepada kesesatan, sesudah Engkau memberi pertunjuk kepada kami, dan karuniakan kepada kami rahmat dari sisi Engkau , Karena sesungguhnya Engkau Maha Pemberi Karunia.(QS. 3:8)
Ya Allah Rabb kami, ampunilah dosa kami dan saudara-saudara kami yang telah mendahului kami dengan keimanaan, dan janganlah Engkau jadikan kedengkian dalam hati kami terhadap orang-orang yang beriman, Ya Allah Rabb kami, sesungguhnya Engkau Maha Penyantun lagi Maha Penyayang. (QS. 59:10)
ya Rabb Kami, kami telah menzalimi diri kami, jika Engkau tidak memberikan ampunan dan rahmat kepada kami, maka kami akan termasuk orang-orang ang merugi.
Ya Allah, janganlah Engkau hukum kami jika kami lupa atau kami bersalah. , janganlah Engkau bebankan kepada kami beban yang berat sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang yang sebelum kami. Rabb kami, janganlah Engkau pikulkan kepada kami apa yang kami tidak sangup memikulnya. Maafkan kami, ampunilah kami, maka tolong lah kami terhadap kaum yang kafir.
Ya Allah, sesungguhnya kami mendengar seruan orang yang menyeru kepada iman, yaitu berimanlah kepada Rabbmu, maka kami pun beriman. Rabb kami, ampunilah bagi kami dosa-dosa kami dan hapuskanlah dari kesalahan-kesalahan kami, dan wafatkanlah kami bersama orang-orang yang berbuat baik. Ya Allah Rabb kami, berilah kami apa yang telah Engkau janjikan kepada kami dengan perantara rasul-rasul Engkau. Dan janganlah Engkau hinakan kami pada hari kiamat. Sesungguhnya Engkau tidak menyalahi janji. (QS. 3:193-194)
Ya Allah Rabb kami, jauhkanlah azab jahanam dari kami, sesungguhnya azab itu kebinasaan yang kekal. (QS. 25:65)
Ya Allah Rabb kami, anugrahkanlah kepada kami istri-istri dan keturunan kami sebagai penyegar hati kami, dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertakkwa. (QS. 25:74)
Ya Allah, kami memohon kepada-Mu petunjuk, ketakwaan, dan sikap ‘iffah (menjaga diri dari minta-minta) serta kekayaan.(HR.Muslim)
Ya Allah, Engkau yang membolak alik hati, tetapkanlah hati kami di atas dien-Mu. Ya Allah, Engkau yang mengubah-ubah hati, ubahkanlah hati kami atas ketaatan kepada-Mu. (HR.Muslim)
Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari cobaan yang berat, tertimpa kesengsaraan, dan takdir yang jelek serta cemoohan musuh (Mttafaqun ‘alaih)
Ya Allah, perbaikilah agamaku yang merupakan penjaga urusanku. Perbaikilah duniaku yang merupakan tempat hidupku. Perbaikilah akhiratku yang merupakan tempat kembaliku. Dan jadikan hidup ini tambahan bagiku dalam setiap kebaikan, serta jadikan kematian sebagai istirahan bagiku dari setiap kesejahteraan.(HR.Muslim)
Ya Allah, kami memohon rahmatilah kami dengan Al Qur’an dan jadikanlah Al Qur’an itu bagi kami sebagai pemimpin, petunjuk, dan rahmat. Ya Allah, ingatkanlah kami dari Al-Qur’an apa yang telah kami melupakanya. Ajarilah kami dari Al Qur’an apa yang belum kami ketahui. Berilah kami kemampuan mambacanya sepanjang malam dan siang, dan jadikanlah Al Qur’an itu hujjah bagi kami ( dapat menyelamatkan kami ), dan jangan Engkau jadikan hujjah bagi kami (menyeret kami ke neraka). Dengan rahmat-Mu ya Allah.
Ya Allah, sesungguhnya kami adalah hamba-hamba-Mu. Putra-putri hamba-Mu yang laki dan perempuan, ubun-ubun kami di tangan-Mu (kami berada dalam kekuasaan-Mu), hukum-Mu berlaku atas kami, takdir-Mu berjalan adil kepada kami. Kami mohon kepada-Mu dengan setiap nama-Mu yang Engkau berikankepada diri-Mu atau Engkau turunkan dalam kitab-mu atau yang telah Engkau ajarkan kepada salah seorang ciptaan-Mu atau yang hanya Engkau ketahui dalam ilmu yang ghaib yang ada di sisi-Mu. Aku memohon kepada-Mu agar Engkau menjadikan Al Qur’an sebagai penyubur hati kami, penghilang kesedihan kami, cahaya dada kami, dan pembasmi gundah gulana kami dan jadikan kami termasuk orang-orang ang mencintai Al Qur’an, yang mana mereka adalah keluarga-Mu dan orang-orang pilihan-Mu, Ya Allah.
Ya Allah, kami memohon jadikanlah kami termasuk orang-orang yang dapat membaca Al Qur’an kemudian dapat meningkat (kehidupan kami), dan jangan Engkau jadikan kami termasuk orang-orang yang membaca Al Qur’an kemudian kami sengsara. Dan jadikan kami termasuk orang-orang yang menghalalkan apa-apa yang dihalalkan Al Qur’an,mengerjakan ayat-ayat yang muhkam, beriman dengan ayat-ayat yang muhkam, beriman dengan ayat yang mutasyabih, dan membaca dengan bacaan yang sungguh-sungguh, dan jadikan kami termasuk orang-orang yang menegakkan humkum-hukumnya. Dan jangan jadikan kami termasuk orang-orang yang menyianyiakan huruf-hurufnya dan hukum-hukumnya.
Ya Allah, kami memohon jadikanlah kami, anak-anak kami, dan keluarga kami sebagai penghafal-penghafal Al Qur’an, dan jadikan kami termasuk orang-orang yang dapat mengambil manfaat di dalamnya, termasuk orang-orang yang merasakan kelezatan mendengarkan kalam-Nya, termasuk orang-orang yang tunduk terhadap perintah-perintah dan larangan-larangan-Nya, dan termasuk orang yang beruntung ketika mengkhatamkannya.
Ya Allah, kami mohon kepada-Mu teguh dalam segala urusan, bersungguh-sungguh di atas petunjuk, kami mohon kepada-Mu hati yang bersih dan lidah yang jujur, kami mohon kepada-Mu kebajikan yng Engkau ketahui, kami berlindung kepada-Mu dari kejahatan yang Engkau ketahui dan kami mohon ampun kepada-Mu terhadap apa yang Engkau ketahui. Sesungguhnya Engkau Maha Mengetahui hal-hal yang ghaib.
Ya Allah, ampunilah dosa-dosa kami semua pada malam hari ini, sembuhkanlah orang-orang sakit kami dan semua kaum muslimin yang sakit. Ya Allah, lapangkanlah kesusahan orang-orang yang tertimpa kesusahan. Lapangkanlah kesedihan orang yang sedang tertimpa musibah. Ya Allah, janganlah kau tinggal kan dosa yang ada pada kami kecuali telah Engkau ampuni, begitu juga orang yang sesat, kecuali orang yang telah Engkau beri hidayah, begitu juga orang yang sakit kecuali telah Engkau sembuhkan, begitu juga orang yang sedang dicoba kecuali telah Kau selamatkan, begitu juga hutang kecuali telah Engkau bayar. Begitu juga doa kecuali telah kau kabulkan, begitu juga orang yang bertaubat kecuali telah Kau terima, begitu juga orang yang sudah meninggal dunia kecuali telah kau rahmati, begitu juga orang yang tidak ada kecuali telah kau kembalikan, begitu juga musuh kecuali telah Kau hinakan, begitu juga orang yang mengadakan pembalasan kecuali telah Engkau hancurkan, begitu juga orang yang kesulitan kecuali telah kau mudahkan, beitu juga orang yang hina dari umat islam kecuali telah Kau muliakan, begitu juga orang yan lemah dari kalangan kami kecuali telah Kau kuatkan, dan tidak ada kebutuhan dunia dan akhirat yang Engkau ridhai dan ada maslahatnya bagi kami kecuali Engkau telah menolong dan memudahkannya untuk meraihnya, semua itu berkat rahmat-Mu ya Allah yang Maha pengasih.
Ya Allah, ampunilah dosa kaum muslimin yang telah meninggal dunia, sinarilah kuburan mereka, mandikan mereka dengan air yang sejuk, sucikan mereka dari dosa-dosa dan kesalah-kesalahan sebagaimana baju putih yang bersih dari kotoran. Ya Allah, jadikanlah amal shalih teman penghibur bagi mereka.
Ya Allah, jadikan amal shalih teman penghibur bagi mereka, berilah ganti mereka dengan kenikmatan, keridhaan, rahmat, pengampunan, cahaya dan keluasan di kuburan. Dan, rahmatilah kami Ya Allah tuhan dan pelindung kami, jika kami menjadi seperti yang telah mereka alami. Ya Allah, Engkau Maha Mendengar semua suara. Ya Allah, Engkau yang mempu mengejar semua yang telah lewat dan Maha mampu mengembalikan daging ke tulangnya setelah mati. Rahmatilah kami jika telah diletakkan ke dalam kubur, rahmatilah kami jika telah datang cacing-cacing. Ya Allah, Engkaulah harapan kami pabila sudah terputus hubungan keluarga denga orang-orang yang tercinta saat maut tiba. Ya Allah, Engkaulah yang dapat melapangkan kami, Engkaulah harapan kami. Ya Allah, rahmatilah kami saat nyawa telah sampai di tenggorokan, rahmatilah kami saat air di tuangkan karena haus sakaratul maut, rahmatilah kami saat kami diangkut maut, rahmatilah kami saat kami diangkut di atas pundak-pundak, rahmatilah kami saat kami berada di mihrab untuk di shalati, rahmatilah kami saat kami di letakkan di dalam kubur dan kami telah jauh dari keluarga dan rumah yang megah. Ya Allah Rabb semesta alam. Ya Allah tutupilah kejelekan kami, amankanlah rasa ketakutan kami. Ya Allah rahmatilah kami saat catatan berserakan, dan amal timbangan menjadi ringan. Jadikanlah kami Ya Allah dengan rahmat-Mu termasuk orang-orang yang menerima kitabnya dengan tangan kanan, dan jangan jadikan kami termasuk orang-orang yang menerima kitabnya dengan tangan kiri. Jadikan kami ya Allah dengan rahmat-Mu mampu berjalan di atas shirat, jadikanlah kami termasuk orang-orang yang masuk surga, dan termasuk orang-orang yang meminum telaga Rasulullah. Jadikan kami di Padang Masyar termasuk orang-orang yang tidak takut dan sedih, dan termasuk orang-orang yang bernaung di bawah Arsy Mu pada hari yang tidak ada naungan kecuali naungan-Mu. Dengan rahmat-Mu ya Allah yang Maha Pengasih.
Ya Allah, kami memohon pada-Mu, agar Engkau menjadikan sebaik-baik umur kami pada akhiratnya, sebaik-baik amal pada penutupana, sebaik-baik hari-hari kami, hari bertemu dengan-Mu. Aku memohon kepada-Mu agar Engkau menjadikan kuburan setelah berpisah dengan dunia, sebaik-baik tempat tinggal kami, dan luaskanlah liang lahat kami, dan rahmatilah saat kami menjadi rendah pada waktu menghadap-Mu untuk dihisab, tetapkanlah kaki-kaki kami di atas shirat, selamatkan kami dari kesusahan hari kiamat, putihkan wajah kami pada hari wajah manusia ada yang menjadi putih dan ada yang menjadi hitam. Aku memohon kepada-Mu kenikmatan yang tidak terputus, mata yang sejuk yang tidak terputus-putus, aku mohon kepada-Mu dapat melihat wajah-Mu dan kerinduan bertemu dengan-Mu. Aku mohon agar Engkau mensucikan kerusakan hati kami dengan taubat, dan menyatukan hati kami dalam keadaan takut kepada_Mu, dan memberi kami pemberian yang besar yang dapat memasukkan kami ke surga kampung yang aman.
Ya Allah Yang Maha Hidup dan terus menerus mengurus makhluk-Nya. Ya Allah Engkau yang memiliki kerajaan, Engkau memberikan kekuasaan kepada siapa saja yang Engkau hendaki, Engkau memenangkan siapa saja yang Engkau kehendaki, di tangan-Mu semua kebaikan, sesungguhnya Engkau Maha Kuasa atas segala sesuatu. Aku mohon kepada-Mu menetapkan untuk ummat ini urusan yang membawa petunjuk yang dimuliakan di dalamnya orang-orang yang taat kepada-Mu dan direndahkan didalamnya orang-orang yang bermaksiat kepada-Mu, dan ditegakkan didalamnya perintah amar dan melarang kemungkaran. Aku mohon kepada-Mu agar Engkau memperbaiki kehidupan ulama’ kaum muslimin dan para du’atnya, dan memberi kemudahan untuk berlaku adil terhadap rakyat mereka dan berbuat baik kepada mereka.
Ya Allah, menangkan Islam dan kaum muslimin, menangkan para mujahidin yang ada di penjuru bumi bagian timur dan barat. Ya Allah, turunkan kepada mereka kemenangan yang gilang gemilang. Ya Allah, satukan mereka, tetapkan hati mereka (berilah keteguhan), limpahkan kepada mereka kesabaran, dan tolaklah dari kaum muslimin bala’,penyakit, ujian yang tampak dan tidak tampak. Ya Allah, tunjukan kepada kami didalamnya kekuasaan-Mu yang menakjubkan. Ya Allah EngkauMaha Kasih dan Sayang.
Ya Allah, sesungguhnya Engkau Maha pengampun dan suka mengampuni, maka ampunilah kami. Ya Allah, jadikan bulan ini sebagai saksi bagi kami dalam melaksanakan kewajiban-Mu, dan jangan Engkau jadikan kami termasuk orang-orang yang penat dan sungguh-sungguh namun tidak menjadikan Engkau ridha. Ya Allah, ilhamilah kami rasa syukur atas puasa yang telah dilakukan pada hari-hari yang telah lewat. Dan ulangilah kepada kami bulan Ramadhan ini pada tahun yang berturut-turut, dan berilah kami rizki sikap zuhud di dunia yang fana’ ini dan angkatlah kedudukan kami di surga yang tinggi. Ya Allah, jadikan perkumpulan kami perkumpulan yang dirahmati, perpisahan kami perpisahan yang setelahnya terjaga dari maksiat, dan jangan Engkau jadikan orang yang ada di antara kami orang yang sengsara dan tercegah dari rahmat. Dengan rahmat-Mu Ya Allah Yang Maha Pengasih. Shalawat dan salam atas Rasulullah dan keluarga serta sahabatnya.
Perjalanan Haji adalah perjalanan menuju Baitullah yaitu rumah Allah yang Maha Agung, bukan saja merupakan memenuhi rukun islam yang ke lima tapi juga merupakan tempat segala pengharapan kepada yang Maha Agung yang penuh kerinduan dan pada puncaknya merindukan dan berjumpa kepada yang Maha Agung. (kelak di Surga ). Karena itu hendaklah dalam perjalanan ini menghadirkan tujuan yaitu Ikhlas dan menghadirkan segala pengharapan, pengharapan yang utama adalah Surga, karena kenikmatan para penghuni surga adalah berjumpa kepada yang Maha Agung.
KIAT KIAT HAJI MABRUR
- Niat ikhlas
- Berbekal Takwa dan Sabar
- Pelaksanaan haji sesuai dengan tuntunan Rosulullah
KIAT KEUTAMAAN SHOLAT DI MASJIDIL HARAM
Rasulullah bersabada:
“Sholat di Masjidil Haram 100.000 x Sholat (lebih utama dari masjid yang lain), sholat di Masjiku (Masjid Nabawi) 1000 x sholat (lebih utama dari masjid yang lain), dan sholat di Baitul Maqdis 500 x sholat (lebih utama dari masjid yang lain)” (HR Baihaqi)
- Berangkatlah ke Masjidil Haram tidak dalam keadaan terburu buru dan sudah dalam keadaan suci. Paling lambat 30 menit.
- Masuk masjid dengan membaca doa khusus masuk masjid
- Setelah masuk masjid kita berniat untuk itikaf dalam hati
- Hendak mencari shof didepan jika memungkinkan, minimal ka’bah dapat terlihat .
- Melakukan shalat tahiyatul Masjid, jika memungkinkan melakukan tawaf sunah sebagai pengganti shalat tahiyatul masjid.
- Bacalah Al-qur’an, atau dzikrullah dan berdoa sebanyak banyaknya sambil menunggu azan
- Ketika azan tinggalkan seluruh aktifitas dan konsentrasi mendengarkan azan
- setelah mendengar azan berdoalah sesuai yang di ajarkan Rasulullah SAW
- Shalatlah shalat qobliyah.
- Sambil menunggu didirikan sholat fardlu, kita banyak berdoa, dzikrullah atau membaca Alquran.
- Saat qomat dikumandangkan maka tinggalkan segala aktifitas dan berdiri merapikan shaf
- Bila ada shaf yang kosong kita dianjurkan untuk mengisinya sesuai dengan adab adab sholat berjamah.
- Setelah shalat fardlu disunahkan dzikrullah, jika ada pengumuman sholat jenazah maka ikutilah shalat jenazah
- Lakukanlah sholat Ba’diyah.
- Dzikir yang matsur dari rasulullah: baca tasbih 33x, tahmid 33x, takbir 33x, lalu berdoa
- Khusus shalat subuh hendaknya bisa menunggu sampai terbit matahari lalu shalat dua rakaat shalat dhuha. Rasulullah bersabda : Barang siapa yang shalat subuhnya berjama’ah di mesjid lalu berdzikir sampai terbit matahari, kemudian mendirikan dua rakat dhuha maka ia mendapatkan pahala haji bersama rasulullah SAW secara sempurna.
TANDA- TANDA HAJI MABRUR
1 Haji yang sepanjang pelaksanaannya dilakukan dengan benar sesuai tuntunan Rasulullah SAWdan tidak disertai dengan kekurangan, pelanggaran, dan penyimpangan..
2 Haji yang sesudah kembali ketanah air menampakkan yang lebih baik, lebih shaleh dan lebih taat kepada Allah SWT
3 Menurut Imam Hasan Al-Basri, Haji Mabrur adalah haji yang setelah kembali menampakkan diri lebih zuhud di dunia dalam artian merasa cukup dengan yang halal dan baik, dan lebih serius dalam mempersiapkan diri dan membekali diri untuk menyongsong kehidupan akhirat.
Label: kiat kiat haji mabrur
- Haji balasannya Surga, " Ibadah umrah ke umrah lainnya akan menghapuskan dosa diantara keduanya. sedangkan haji yang mabrur tidak ada ganjaran selain Surga." (shahih Bukhari)
- Haji merupakan amal yang utama: " Rasulullah SAW ditanya tentang amalan yang paling utama. Maka ujarnya, "yaitu berimanlah kepada Allah dan Rasu-Nya. "lalu ditanya lagi, "kemudian apa? Ujarnya, "kemudian, berjihad di jalan Allah, "kemudian di tanya lagi, "setelah itu apa?" katanya "setelah itu Haji yang mabrur (HR Bukhari)
- Haji merupakan jihad bagi orang yang lemah dan wanita: dari Abu Hurairah bahwa Rasulullah telah bersabda "jihad orang lanjut usia, anakkecil, dan perempuan adalah haji dan umrah (HR Nasai)
- Orang yang berhaji merupakan tamu tamu Allah Ta'ala: Dari Abu Hurairah Rasulullah SAW telah bersabda, " Orang orang yang mengerjakan haji dan orang orang yang mengerjakan umrah merupakan duta duta Allah. Maka, jika mereka memohon kepada-Nya, pastilah dikabulkan-Nya dan jika mereka meminta ampun pastilah diampuni-Nya." (HR Ibnu Majah)
- Orang yang berhaji akan kembali seperti pada hari dilahirkan oleh ibunya (habis segala dosa yang lalu), Dari Abu Hurairah RA, ia berkata bahwa Rasulullah telah bersabda, "Barang siapa yang mengerjakan Haji, sedang dia tidak beromong kotor dan tidak maksiat, dia akan kembali seperti pada hari dilahirkan oleh ibunya." (HR Bukhari )
Label: keutamaan haji
Berbagai macam cara orang mempersiapkan diri untuk menunaikan ibadah haji, ada yang mempersiapkan peta kota Mekah karena khawatir tersesat, ada mempersiapkan makanan yang akan dibawa khawatir makanan disana tak cocok, ada juga yang mempersiapkan pakaian tebal karena disana sedang musim dingin, dan bahkan banyak mempersiapkan uang yang banyak untuk membeli emas dan berbagai oleh oleh untuk sanak saudara, tetangga dsb.
semua yang disebut diatas adalah mempersiapkan yang bersifat materi dan keduniawian yang banyak dikhawatirkan orang, tapi jarang sekali orang berfikir untuk mempersiapkan diri untuk mencapai haji mabrur.
untuk mempersiapkan diri agar mencapai haji mabrur adalah mempersiapkan diri memiliki kekayaan ruh dan memahami hikmah haji.
Untuk memiliki kekayaan ruh, Allah memberikan sarana penuh pada bulan Ramadhan untuk memperbanyak ibadah agar lebih dekat dengan Allah dan membersihkan hati dari segala penyakit hati manusia melalui zakat, banyak membaca ilmu tentang haji khususnya dan ilmu Islam umumnya sehingga dapat memahami hikmahnya pada puncaknya mempersiapkan diri dengan melakukan itikaf di Mesjid pada sepuluh terakhir Ramadhan.
Label: persiapan haji
Niat ikhlas untuk menunaikan Haji merupakan peranan penting untuk mencapai haji mabrur, jika dalam hati manusia ada niat karena kepentingan lain selain Allah maka perbaharuilah niat tersebut.
manusia harus mengetahui dan memahami rahasia haji. Jika manusia tidak mengetahui rahasia haji maka keikhlasannya dimiliki akan sangat dangkal dan terbatas, sebaliknya jika mengetahui rahasia haji, dia memiliki ikhlas yang sangat luas dan terbuka sehingga mencapai tahapan kesempurnaan ikhlas. untuk mengetahui rahasia haji, seseorang harus akrab dengan rahasia rahasia haji sehingga melakukan perbuatan lahiriah sesuai dengan batin dan nilai spiritual. Adapun amal perbuatan lahiriah harus berakar pada sumber yang ghaib yaitu Allah.
Label: haji dan ikhlas
Pembukaan jamuan Allah bagi tetamu-Nya dimulai pada bulan Ramadhan dan penutupnya adalah bulan Dzulhijjah yaitu akhir bulan haji.Jamuan seringkali dianalisis dalam kajian fikih merupakan pembahasan tentang rahasia rahasia ibadah. Oleh sebab itu di bulan suci Ramadhan, kita memohonkan doa yang paling agung adalah permohonan untuk menunaikan ibadah haji, mohonkanlah doa tersebut baik dalam waktu siang maupun malam, misal dengan kalimat:
"DAN ANUGERAHKANLAH KEPADAKU KESEMPATAN MENUNAIKAN HAJI, HAJI DITAHUN INI DAN DISETIAP TAHUN"
JamuanAllah memiliki dua tahapan:
pertama, Sang penjamu berkata pada tamu tamu-Nya: MINTALAH SESUATU
kedua, Sang penjamu memberikan apa yang diingini tetamunya-Nya.
Setiap pemberian dibarengi dengan permohonan, antara permohonan berkaitan dengan pemberian.
Seringkali manusia tidak tau apa yang ia minta dari Allah, karena ia tidak tau kenikmatan kenikmatan apa yang tersaji dalam jamuan Allah.Disaat manusia mengalami perubahan perubahan spiritual, maka dia akan melihat sesuatu kenikmatan dibalik tirai, kemudian akan muncul segala permohonan.
Ketamakan dalam permohonan pada Allah dibolehkan karena ketamakan akan pengetahuan dan ilmu agama, namun ketamakan dalam hal sifat materi merupakan sifat yang buruk.
Allah Swt memberi dorongan dan semangat pada hamba hamba-Nya untuk selalu memohon pada-Nya. Mohonlah dengan segala permohonan dalam bulan Ramadhan, sesungguhnya yang kita mohonkan tak mengurangi kekayaan-Nya.
Gunakanlah kesempatan pada bulan Ramadhan ketika Allah membuka jamuan untuk memohon menunaikan haji sehingga kita dapat menikmatan jamuan Allah yang istimewa pada jamuan terakhir yaitu didua tempat Rumah Allah ( Baitullah ) dan ziarah ketempat kekasih Allah yaitu Rasulullah.
Haji merupakan puncak kenikmatan, menikmati jamuan Allah dengan segala permohonan yang termulia, tertinggi dan terbanyak.
Label: jamuan Allah